Sunday, August 24, 2014
Profil Stasiun Maguwo
Bertepatan dengan Dirgahayu NKRI ke 69 kemarin, saya berkesempatan untuk mengantarkan seorang teman 'mudik balik' ke Purworejo dengan naik kereta Pramex di Stasiun Maguwo --stasiun di bandara itu. Awalnya binguung karena parkir di sana di dominasi mobil, akhirnya kami parkir di depan warung di sana.
Kemudian mesuk stasiunnya dan membeli tiket di seberang rel. Beginilah suasananya:
Dilansir dari Wikipedia,
Stasiun Maguwo (kode: MGW, +118 m) adalah stasiun KA yang terletak di di Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jalur ini terletak di petak jalur kereta api antara jalur ganda Kutoarjo-Solo, dan merupakan stasiun aktif paling timur di wilayah provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Di timur Stasiun Maguwo terdapat Stasiun Kalasan, namun sekarang sudah tidak difungsikan lagi.
Awalnya, stasiun ini hanyalah sebuah stasiun kecil, tetapi setelah selesainya pembangunan jalur ganda Jogja Solo dan karena dekat dengan Bandara Adi Sucipto maka stasiun ini pun dibenahi. Kini KA Pramex jurusan Kutoarjo-Yogyakarta-Solo Balapan-Palur singgah di Stasiun Maguwo.
Nah karena ditujukan untuk mengangkut penumpang dari dan ke Bandara Adisucipto, kini Stasiun Maguwo dilengkapi fasilitas jalur bawah tanah yang digunakan sebagai akses langsung ke bandara. Trans Jogja (TJ) juga sudah bisa langsung masuk hingga ke dekat stasiun, memudahkan penumpang dari dan ke stasiun :D
#photo original by yukiyagami
sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Stasiun_Maguwo
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
No comments :
Post a Comment